Prabowo Singgung Usulan Gus Dur Jadi Pahlawan Nasional

Jakarta, CNN Indonesia — Presiden Prabowo Subianto angkat bicara soal usulan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) agar Presiden keempat RI Abdurrahman Wahid alias Gus Dur menjadi pahlawan nasional.

Prabowo menyanjung Gus Dur sebagai tokoh Islam inklusif. Dia berkata Gus Dur melindungi semua anak bangsa, termasuk minoritas, saat menjabat presiden.

“Gus Dur ini sangat dihormati walaupun beliau menjabatnya sebentar, tapi beliau masih sampai sekarang dihormati dan beliau akhirnya sekarang diusulkan menjadi pahlawan nasional bangsa Indonesia,” kata Prabowo saat berpidato di depan para mahasiswa Indonesia di Kairo, Mesir, Rabu (18/12) waktu setempat.

Dia mengenang saat Indonesia menghadapi ancaman bom di gereja-gereja menjelang natal. Saat itu, Gus Dur memerintahkan pemuda-pemuda yang tergabung di Banser untuk menjaga perayaan natal di berbagai gereja.

Prabowo berkata hal ini tak ada di belahan dunia lain. Pemuda-pemuda Muslim bersiaga di rumah-rumah ibadah agama lain untuk memastikan umatnya beribadah dengan aman dan nyaman.

“Ini contoh yang luar biasa dan itu pun pernah saya tiru,” ujar Prabowo.

“Waktu itu ada lagi ancaman-ancaman bom kepada gereja, saya juga perintahkan pemuda-pemuda pengikut saya di Partai Gerindra untuk menjaga di kota masing-masing, semua tempat ibadah agama lain, kita yang jaga, mereka yang beribadah,” tambah Ketua Umum Gerindra itu.

Sebelumnya, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mengusulkan Gus Dur sebagai pahlawan nasional. Ia menilai Gus Dur telah memperjuangkan kebinekaan, keragaman, persaudaraan, kemanusiaan, serta persatuan Indonesia.

“Maka saatnya di tempat ini pula, saya dengan berani dan kami semua menginisiasi untuk mengusulkan Gus Dur menjadi pahlawan nasional. Semoga tidak lama lagi terwujud bagi bangsa kita,” ucap Cak Imin dalam acara Silaturahim Kebangsaan di Jakarta, Jumat (13/12), dilansir Antara.

Artikel Terpopuler

spot_img

Lainnya dari Penulis

Dukung Langkah Prabowo, Iperindo Tegaskan Kesiapan Galangan Kapal RI Bangun Kapal Baru

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Pelaku usaha galangan kapal Indonesia kembali menegaskan kesiapannya membangun berbagai tipe dan jenis kapal untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri. Pemerintah tidak perlu meragukan...

Hashim: Prabowo Kecewa dan Marah BUMN Pesan Kapal dari Luar Negeri

Jakarta, CNN Indonesia -- Presiden Prabowo Subianto disebut marah karena ada badan usaha milik negara (BUMN) memesan kapal di luar negeri. Hal itu diungkap...